HARI JADI KAB. SRAGEN KE - 274, BUPATI DAN WAKIL BUPATI ZIARAH LOKAL

Sragen - Menjelang Hari jadi ke-274 Kab. Sragen, Bupati dan Wakil Bupati Sragen didampingi Asisten Kesejahteraan Rakyat, Asisten Perekonomian dan Pembangunan, Asisten Administrasi Umum, Inspektur Kabupaten Sragen melaksanakan ziarah lokal ke Makam Tokoh-tokoh Sukowati Sragen, Selasa, (26/05/2020). Kegiatan ziarah ini merupakan salah satu Rangkaian Hari Jadi ke 274 Kabupaten Sragen yang rutin dilaksanakan setiap tahun. Yang membedakan dengan kegiatan tahun-tahun sebelumnya adalah bersamaan dengan pandemi Covid -19 harus dengan protokol ketat dan rombongan ziarah terbatas.

Hari Jadi Kabupaten Sragen ditetapkan dengan Peraturan Daerah Nomor 4 Tahun 1987, yaitu pada hari Selasa Pon, tanggal 27 Mei 1746. Penetapan hari dan tanggal tersebut berdasarkan  hasil penelitian serta kajian pada fakta sejarah, ketika Pangeran Mangkubumi yang kelak menjadi Sri Sultan Hamengku Buwono yang ke- I menancapkan tonggak pertama melakukan perlawanan terhadap Belanda menuju bangsa yang berdaulat dengan membentuk suatu pemerintahan lokal di Desa Pandak, Karangnongko masuk tlatah Sukowati sebelah timur. Peristiwa itulah yang telah ditetapkan sebagai cikal bakal Pemerintah Kabupaten Sragen.

Pangeran Mangkubumi yang selanjutnya menjadi Sultan Hamengkubuwono I tersebut dimakamkan di kompleks raja-raja Mataram di Imogiri, sehingga dalam setiap peringatan Hari Jadi Sragen selalu diagendakan untuk berziarah ke makam Pangeran Mangkubumi.

Ziarah diawali di TMP Hastana Manggala Negara Sragen, Makam Sukowati Kecamatan Tanon, Makam Butuh Kecamatan Plupuh, Makam Prampalan Kecamatan Masaran, Makam Kyai Srenggi Kecamatan Sragen, Makam SI Kecamatan Sragen.

Bupati Sragen dr. Kusdinar Untung Yuni Sukowati menyampaikan kegiatan ziarah rutin tersebut untuk mengenang kembali jasa-jasa para tokoh yang telah berjasa dalam merintis serta memperjuangkan berdirinya Kabupaten Sragen.

Agenda hari jadi dilanjutkan dengan Siaran Langsung Malam Tirakatan HUT Sragen ke-274 pada hari Selasa, 26 Mei 2020 Jam 20.00 WIB dari Pendopo Rumah Dinas Bupati Sragen. Dapat dikuti melalui channel :

1. Youtube Diskominfo Sragen :http://youtube.com/channel/UCbHss1sQ_G5p1gBzxeDGA

2. Facebook Diskominfo Sragen :http://facebook.com/kominfokabupatensragen/

3. Instagram Diskominfo Sragen :http://instagram.com/kominfo.sragen

4.Radio Buana Asri FM 94,7 M.Hz