Tasyakuran Hari Koperasi ke-77 : Jumlah Koperasi Sehat di Kabupaten Sragen Meningkat

SRAGEN - Dalam rangka memperingati Hari Koperasi ke-77, Dinas Koperasi UKM Perindustrian dan Perdagangan (Diskumindag) Kabupaten Sragen menggelar senam pagi bersama dan tasyakuran dengan tema "Tumbuh dan Kuat Bersama Koperasi".

Acara ini disambut antusias oleh para peserta senam yang kebanyakan diikuti oleh ibu-ibu di Balai Kelurahan Kroyo Karangmalang Sragen pada hari Jumat (19/7/2024).

“Dengan koperasi yang kita miliki, pinjaman mudah, tidak berbelit-belit, dan jika ada koperasi semua akan menjadi lebih mudah.”tutur dr. Kusdinar Untung Yuni Sukowati Bupati Sragen mengawali sambutan.

Dia menyampaikan saat ini koperasi yang ada di Sragen yang berada dalam pengawasan semakin berkurang dan koperasi yang tidak sehat semakin menjadi sehat.

Orang nomor Satu di kabupaten Sragen itu menambahkan Diskumindag telah melakukan pemeriksaan kesehatan koperasi pada tahun anggaran 2023.

Menurutnya koperasi yang sehat itu baik dalam pengelolaan secara kelembagaan serta mampu memberikan pinjaman bagi anggotanya serta masyarakat.

“Ada 98 koperasi yang sehat dan 62 koperasi cukup sehat. Hal tersebut menunjukan trend positif adanya kenaikan sejumlah 9 koperasi sehat dibanding tahun 2022.”jelasnya.

Kepala Diskumindag Sragen, Cosmas Edwi Yunanto S.Sos, mengatakan walaupun banyak menunjukkan angka kenaikan koperasi sehat namun masih banyak koperasi di Sragen yang tidak sehat.

Ia berharap hal tersebut semakin memotivasi koperasi-koperasi yang kondisinya perlu ditingkatkan kesehatannya di wilayah Kabupaten Sragen.

“Harapannya dengan kegiatan seperti ini dapat mendorong peningkatan koperasi sehingga bisa meningkatkan perekonomian secara umum di Kabupaten Sragen.”ucapnya.

Tasyakuran semakin meriah dengan adanya pembagian berbagai macam doorprize yang menarik ada Sepeda gunung, Lemari es, magicom, kipas angin dan masih banyak lagi sebagai bentuk apresiasi kepada seluruh peserta yang hadir.

 

Penulis : Pramesti_Diskominfo

Editor   : Yuli_Diskominfo